
Subur Jagat. Co. Id | Indramayu
Panitia Khusus IV DPRD Kabupaten Indramayu menggelar rapat untuk membahas Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Tahun 2024. Rapat yang diadakan di ruang Rapat Bapemperda DPRD Indramayu Jalan Jenderal Sudirman, No.159, Kelurahan Lemah Mekar, Kecamatan Indramayu, Kabupaten Indramayu. Rapat Pansus IV DPRD kadipaten Indramayu kali ini dihadiri oleh mitra kerja terkait, yaitu Bappeda – Litbang Kabupaten Indramayu dan Dinas Perhubungan Kabupaten Indramayu.
Pansus IV yang diketuai Ibnu Risman Syah,S H, mengadakan rapat bertujuan untuk mengevaluasi pencapaian dan realisasi program-program yang telah dilaksanakan selama Tahun 2024, serta memastikan penggunaan anggaran yang dialokasikan sesuai dengan tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan. Masing-masing mitra kerja memberikan pemaparan terkait pelaksanaan program pembangunan daerah.
Bappeda – Litbang Kabupaten Indramayu menjelaskan berbagai program perencanaan pembangunan yang telah terlaksana, serta capaian yang berhasil diraih. Sementara itu, Dinas Perhubungan Kabupaten Indramayu memaparkan kebijakan dan langkah-langkah yang telah diambil dalam meningkatkan infrastruktur Penerangan Jalan Umum (PJU), serta upaya yang dilakukan untuk mengatasi tantangan terkait penerangan di wilayah Indramayu.
Anggota Pansus IV DPRD Kabupaten Indramayu memberikan tanggapan dan pertanyaan mendalam mengenai efektivitas pelaksanaan program dan penggunaan anggaran, dengan harapan agar pencapaian target pembangunan dapat lebih optimal. Isu-isu yang dibahas antara lain terkait perencanaan pembangunan yang lebih terintegrasi, serta dukungan dalam pencapaian jumlah titik PJU sesuai target untuk meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat.
”Kami Anggota Pansus IV DPRD Kabupaten Indramayu memberikan tanggapan dan pertanyaan mendalam mengenai efektivitas pelaksanaan program dan penggunaan anggaran, dengan harapan agar pencapaian target pembangunan dapat lebih optimal. Isu-isu yang dibahas antara lain terkait perencanaan pembangunan yang lebih terintegrasi, serta dukungan dalam pencapaian” ungkap Ibnu Risman Syah, dalam keteranganya.
Setelah menginventarisir substansi materi yang menjadi pokok pembahasan, baik materi yang berkaitan dengan aspek yuridis maupun yang berkaitan dengan substansi materi dalam dokumen keterangan pertanggungjawaban Bupati anggaran Tahun 2024 dokumen nota pengantar Bupati Indramayu mengenai laporan keterangan pertanggungjawaban Bupati Tahun anggaran 2024 serta dokumen jawaban Bupati Indramayu atas pemandangan umum fraksi-fraksi terhadap laporan keterangan pertanggungjawaban Bupati Indramayu.
Setelah melaksanakan rapat kerja guna mendapatkan penjelasan dan informasi dari berbagai perangkat daerah di lingkungan pemerintah maka Pansus IV menitikberatkan pada beberapa sektor yang perlu ada perbaikan guna kesejahteraan masyarakat, kenyamanan dan ketentraman.
Terkait dengan Dinas perhubungan terungkap Bahwa saat ini terdapat kekurangan sekitar 21.000 unit penerangan jalan umum PJU di wilayah Kabupaten Indramayu, mendorong dalam perencanaan pembuatan penerangan jalan umum haruslah lebih matang dan berkualitas bagus, Pansus IV menyoroti terbatasnya peralatan yang mendukung pemeliharaan PJU, diharapkan melakukan perbaikan dan pemeliharaan terhadap PJU secara berkala, marka jalan/rambu-rambu lalu lintas yang menjadi kewenangan pemerintah daerah harus lebih diperbanyak, selain isu terkait PJU Pansus IV menilai pentingnya penataan lahan parkir di tempat-tempat publik di Kabupaten Indramayu.
(Advetorial Media)